Cyber Security

Cyber Security

Seiring dengan semakin pesatnya laju perkembangan era digitalnini membuat semua data baik itu data perusahaan, organisasi maupun data pribadi saat ini dapat diakses dengan melalui sistem digital yang terkomputerisasi. Tetapi, dengan banyaknya pemanfaatan sistem digital ini membuat munculnya berbagai modus atau ancaman tindak kejahatan.

Demi mencegah terjadinya tindak kejahatan di dunia maya atau internet yang dikenal juga dengan cyber crime, maka diperlukan adanya Cyber security solution. Berikut ini adalah penjelasan mengenai cyber security dan manfaatnya.

Apa itu Cyber Security?

Pengertian Cyber security adalah sebuah tindakan yang dilakukan untuk melindungi perangkat, jaringan, maupun data dari berbagai ancaman dari luar seperti cyber crime dan akses illegal. Biasanya, ancaman cyber ini dilakukan oleh oknum individu maupun kelompok yang tak bertanggung jawab dengan berbagai macam kepentingan yang bisa menimbulkan kerugian pada target atau korban.

Perlukah Cyber Security?

Sangat penting adanya Cyber Security, sebab mengingat kejahatan cyber tidak hanya menyerang perusahaan-perusahaan besar saja tetapi juga terkadang mengincar bisnis kecil bahkan pada target kecil milik pribadi. Misalnya seperti mengakses informasi yang sensitive, merubah data-data penting bahkan menghancurkan data penting sekalipun. Berbagai betuk ancaman cyber ini yang membuat cyber security diperlukan untuk perlindungan.

Apa Keamanan Bisnis Itu Penting?

Seiring berjalannya waktu serangan cyber terus saja meningkat. Ini menandakan bahwa kemanan dalam bisnis perlu ditingkatkan.

Akan tetapi masih banyak para pelaku bisnis yang masih tidak peduli dengan betapa pentingnya cyber security untuk solusi keamanan bisnis mereka.
Tanpa adanya prosedur keamanan yang kuat ini, maka tanpa di sadari aktivitas bisnis tersebut bisa di lacak dengan mudah oleh para pelaku tindak kejahatan cyber tersebut. Untuk mengatasi hal tersebut keamanan harus menjadi prioritas utama.

Apa Manfaat Cyber Security bagi Bisnis?

1. Meningkatkan manajemen data
Data adalah suatu hal yang sangat penting dalam aktivitas bisnis di perusahaan. Dengan menerapkan cyber security dengan benar, maka data maupun informasi sensitive pelanggan akan aman dari berbagai ancaman cyber dan tindakan peretasan. Hal ini tentu akan meningkatkan efisiensi operasional perusahaan.

2. Menjaga reputasi perusahaan
Di penglihatan konsumen, reputasi perusahaan adalah hal yang sangatlah penting. Salah satu metode yang perlu dilakukan dalam menjaga reputasi perusahaan yaitu dengan menjaga keamanan sistem. Hal ini disebabkan ada berbagai kemungkinan serangan yang bisa saja mengancam keamanan data dari konsumen perusahaan tersebut.

3. Keamanan website lebih terjamin
Website adalah suatu representasi digital dalam suatu bisnis. Apabila sistem teridentifikasi suatu masalah atau virus malware dan lain-lain yang mengakibatkan website tersebut mengalami down. Hal ini tentu akan menyebabkan kerugian yang besar dalam sebuah bisnis. Selain itu risiko mengalami kehilangan data, kehilangan pelanggan hingga kehilangan sebagian besar transaksi juga bisa saja terjadi. Oleh sebab itu, salah satu faktor penting yaitu selalu pastikan keamanan website tetap selalu terjaga. Dengan memiliki prosedur keamanan cyber security tentu hal ini akan dapat mencegah terjadinya kerusakan dan berbagai ancaman yang tidak dapat diduga.

4. Pemulihan kerusakan lebih cepat

Manfaat dari penerapan cyber security lainnya yakni proses dalam pemulihan sistem saat terjadi kerusakan menjadi lebih cepat, tepat dan mudah untuk ditangani. Jadi meski sistem sempat terjadi suatu kerusakan, maka waktu untuk memperbaiki akan lebih cepat jika sudah dilengkapi dengan prosedur keamanan yang benar. Dengan demikian, perusahaan akan dapat meminimalisir kerugian.

Was this helpful?

1 / 0

Tinggalkan Balasan 0

Your email address will not be published. Required fields are marked *